Sunday, November 4, 2012

GIMP

GNU Image Manipulation Program atau yang lebih dikenal dengan sebutan GIMP adalah perangkat lunak untuk manipulasi grafik berbasis raster. GIMP berjalan pada desktop GNOME dan dirilis dengan lisensi GNU General Public License GIMP pada awalnya dikembangkan untuk desktop X11 yang berjalan di platform Unix Namun saat ini GIMP ini sudah diporting ke beberapa platform Sistem operasi yang lain yaitu MS Windows dan Mac OS. Grafik yang dihasilkan oleh GIMP disimpan dengan format XCF dan bisa diekspor ke berbagai format gambar seperti bmp, jpg, gif, pdf, png, svg, tiff, dan masih banyak lagi yang lainnya.
 
Pengenalan Toolbar pada GIMP
saya ingin berbagi tentang nama dan fungsi tools standard yg biasa saya gunakan ketika mengedit sebuah Bitmap atau Vector pada Gimp. Secara keseluruhan gambarnya seperti ini:
 

Pada Menu File, Dialogs terdapat optional – optional yang membantu mempermudah kita dalam mengedit..
Next, saya hanya menjelaskan yang umum dipakai saja.

1. Select (Patch)


Ke 6 tools di atas pada dasarnya mempunyai fungsi yang sama, dibuat berbagai jenis dengan maksud mempermudah user untuk melakukan seleksi. Seleksi digunakan untuk memisahkan gambar yg ingin kita manipulasi dari gambar aslinya. Macam-macam selection tools:

  • Rectangular Selection, digunakan untuk memilih area dalambentuk segi empat
  • Circular Selection, digunakan untuk area dalam bentuk lingkaran
  • Lasso Selection, digunakan untuk area dalam bentuk tertentu
  • Color Selection, digunakan untuk semua area tertentu dengan menentukan warna
  • Shape Selection, digunakan untuk area berdasarkan bentuk yang diinginkan

2. Color Picker


Tools yang di atas digunakan untuk memilih warna secara otomatis, misalnya anda mau memilih warna kulit manusia, karena takut pemilihan warnanya kurang cucok atau kurang tepat, maka anda bisa menggunakan tools di atas dengan cara mengklik di atas warna kulit yang anda kehendaki.

3. Modification Object


Biasanya saya gunakan untuk sebuah gambar atau object yg ingin saya besar-kecil, miring kanan-kiri, membesarkan bagian bawahnya-atasnya saja, hadap kiri-kanan.

4. Gradient/Gradasi


Tool ini dipakai untuk memberi efek gradasi, pada tutorial berikutnya saya akan memberikan penjelasan yang lebih detail.

5. Drawing Tools

Fungsinya sama seperti kuas dan pensil yang biasa kita gunakan sehari-hari yaitu Menggambar dengan menggunakan pensil atau kuas.

6. Eraser



Tools ini untuk menghapus object dari layer atau selection.
 
7. Healing


Tool di atas berguna untuk melakukan transformasi koordinat-koordinat dengann hasil yangg halus.
 
8. Blur


Blur tool digunakan untuk melebarkan pixel agar menjadi samar-samar.

Demikian penjelasan beberapa tools yg digunakan dalam software ini. Untuk lebih jelas dan mahir silahkan coba sendiri. Selamat bereksperimen.


Dan berikut adalah system requirement untuk GIMP:

Operating System: BSD, Linux, Mac OS X, Unix, Windows
Processor: GNU/Linux, Mac OS X, Microsoft Windows, FreeBSD, Solaris, AmigaOS 4
RAM: (unknown)
Harddrive Space: 128 MB



No comments:

Post a Comment